Kamis, 10 September 2015

Resep Kue Putu Mayang dan Cara Membuatnya yang Sederhana

Kami bagikan resep putu mayang untuk bunda yang mau tau cara membuat kue tradisional ini. Eits tunggu dulu iya, bukan Mayang Sari yang ada di TV lho.., mungkin saja tampilan ataupun rasanya seperti mayang yang ada di TV :)

�Putu� putu.. � suara teriakan penjual putu seperti itu sekarang memang jarang terdengar di daerah saya. Kalau daerah bunda atapun sista bagaimana iya? Apa sama halnya dengan daerah saya? Nah.., sebelumnya kami pernah membahas putu ayu loh bund, baca yuk di Resep Putu Ayu yang Lembut.


Klik gambar untuk melihat Resep Putu Mayang
Ilustrasi Kue Putu Mayang

Sebelumnya tau tidak apa itu kue putu mayang? Ada yang tahu sama makanan satu ini? Kue lembut ini terbuat dari tepung beras (baca juga: Resep Kue Mangkok Tepung Beras) yang ditumbuk kasar dan dibasahi dengan air. Pada bagian tengahnya diisi parutan gula merah yang mencair dalam proses pengkukusan.

Beberapa resep kue yang menggunakan gula merah dalam pembuatannya:
  1. Resep Kue Putu Ayu Gula Merah Enak dan Lembut
  2. Resep Bolu Kukus Gula Merah Mekar Merekah Sempurna
  3. Resep Kue Cucur Gula Merah Legit Mudah dan Praktis

Rasa makanan yang manis ini biasanya disuguhkan sebagai takjil buka puasa di Bulan Ramadhan. Tapi bukan hanya saat Ramadhan saja kita bisa menikmatinya kok, setiap saat pun kita akan bisa. Karena sebentar lagi kami akan beri tahu bagaiman cara membuat kue putu mayang. Apalagi musim hujan seperti ini, hangat-hangat cocok sekali sebagai jajanan disore hari, tambah nikmat bersama keluarga tercinta.

Mari bunda atau sista segera menuju ke dapur mempersiapkan bahan dan membuatnya :).
Ads by google:

Resep Kue Putu Mayang Tradisional yang Lembut


Bahan Putu Mayang :
  • 250 gr tepung beras
  • �  sendok teh garam
  • 550 ml air mendidih
  • Pewarna makanan. Bisa hijau, putih, dan atau merah secukupnya

Bahan Saus Santan :
  • 500 ml santan
  • 150 gr gula merah
  • �  sendok teh garam
  • 2 lembar daun pandan
  • �  sendok teh tepung maizena, larutkan dengan satu sendok makan air

Cara Membuat Putu Mayang :
  1. Pertama kali siapkan pengukus di atas api sedang, bisa dandang atau yang lainnya. Kemudian alasi sarangan dengan kain serbet.
  2. Kukus tepung beras selama 1 jam, kemudian angkat.
  3. Taruh tepung beras tadi dalam wadah, seduh dengan air mendidih, kumudian beri tambahan garam, aduk dengan sendok kayu, dinginkan.
  4. Kemudian uleni dengan tangan sampai halus.
  5. Lalu bagi adonan menjadi 3 bagian, beri warna merah dan hijau, dan satu bagian putih. 
  6. Masukkan adonan ke dalam cetakan putu mayang, tekan hingga adonan keluar, letakkan di atas daun pisang yang telah diolesi minyak goreng.
  7. kukus adonan selama 20 menit, kemudian angkat.

Cara Membuat Saus Santan :
  1. Campur semua bahan dalam panci, masak dengan api sedang sambil terus diaduk hingga mendidih, angkat.
  2. Dan sajikan putu mayang dengan sausnya.

Nah saatnya menikmati putu mayang hasil tangan kita sendiri :). Tidak sulit bukan cara membuat kue putu mayang. Jika hasilnya belum sempurna seperti keinginan kita, jangan takut-takut untuk mencoba terus sampai mendapatkan hasil yang maksimal iya :). Karena tidak ada keberhasilan yang maksimal sebelum adanya kegagalan :).

Resep Selanjutnya
  1. Resep Combro Empuk, Enak, Renyah dan Anti Pahit!
  2. Resep Kue Cucur Manado Berenda Cantik

Selamat mencoba resep kue putu mayang dan menikmati karyanya :)