Jumat, 18 September 2015

Resep Membuat Soto Ayam Khas Kudus

Resep Soto Ayam Khas Kudus – Satu lagi hidangan yang dimiliki Kudus, yaitu soto ayam. Soto ini sangat terkenal di berbagai kalangan penduduk Kudus asli. Rasanya yang khas dengan kesegaran tersendiri membuat orang-orang yang mengkonsumsinya pun mulai ketagihan. Mungkin Anda juga akan seperti itu jika menjajalnya pertama kali.

Di Kudus memang akan lebih nikmat, namun di rumah Anda tidak akan kalah kenikmatannya. Jika Anda sudah menemukan resep soto ayam khas Kudus, bolehlah untuk menerapkannya di rumah dan mencoba menghadirkan hidangan yang belum pernah dicicipi oleh anggota keluarga Anda. Mereka pasti akan memuji Anda yang sudah menghidangkan masakan khas Kudus tanpa mengurangi rasanya yang khas.

Soto Ayam Khas Kudus
Soto Ayam Khas Kudus 
Untuk membuatnya cukup mudah. Baca terlebih dahulu resep soto ayam khas Kudus, kemudian baru siapkan seluruh bahan dan bumbu yang diperlukan.

Bahan:

  • 1 ekor ayam kampung, potong menjadi beberapa bagian
  • 3 buah jeruk limau, diperas airnya
  • 3 butir telur rebus, belah menjadi empat bagian
  • 3 tangkai seledri, diiris halus
  • 150 gram tauge, diseduh dengan air panas
  • Kecap manis secukupnya
  • Nasi hangat secukupnya
  • 2000 ml air

Bumbu Halus:

  • ¼ sendok teh jinten
  • ½ sendok makan ketumbar
  • 1 sendok teh merica
  • 2 sendok makan garam
  • 4 buah kemiri
  • 5 siung bawang merah
  • 6 siung bawang putih

Bumbu Lainnya:

  • ½ sendok teh kaldu bubuk
  • 2 siung bawang putih, diiris tipis dan digoreng
  • 2 batang serai, dimemarkan
  • 2 sendok teh gula
  • 3 cm jahe, dimemarkan

Cara Membuat:

  1. Cuci bersih daging ayam. Kemudian rebus sampai mendidih, empuk dan matang.
  2. Panaskan minyak dan tumis bumbu halus bersama serai dan jahe sampai matan dan harum. Masukkan tumisan tersebut ke dalam rebusan daging ayam.
  3. Tambahkan garam, kaldu bubuk dan bawang putih goreng. Masak sambil diaduk-aduk agar bumbu meresap. Angkat daging ayam dan dinginkan.
  4. Suwir-suwir atau potong kecil sesuai selera.
  5. Siapkan nasi dalam mangkuk saji. Taruh tauge, suwiran ayam, seledri, dan telur rebus. Siram dengan kuah soto kemudian beri perasan air jeruk.
  6. Hidangan siap dinikmati.

Menurut resep soto ayam khas Kudus, soto Kudus biasa dihidangkan di mangkuk kecil untuk satu porsi soto. Hal itu sesuai dengan tradisi masyarakat sekitar. Lebih nikmat jika Anda mengkonsumsinya bersama sambal pedas dan perkedel. Orang Jawa biasa menyajikannya dengan cara seperti itu. Dikonsumsi ketika masih hangat dan baru dituang dari tempat memasaknya sangat menambah kenikmatan soto yang memang sudah lezat ini. Baca Juga : Resep Membuat Garang Asem Khas Kudus

Selamat memasak dengan resep soto ayam khas Kudus dan salam koki!